Senin, 30 November 2009

psoriasis

Psoriasis
DEFINISI
Psoriasis merupakan penyakit menahun dan bersifat kambuhan, yang ditandai oleh adanya benjolan bersisik berwarna keperakan dan sejumlah plak (bercak yang menonjol) dengan ukuran yang bervariasi.

Psoriasis paling sering ditemukan pada usia 15-35 tahun.

Psoriasis pada jari tangan

PENYEBAB
Psoriasis tampaknya merupakan suatu penyakit keturunan dan tampaknya juga berhubungan dengan sistem kekebalan dan respon peradangan.
Paling sering ditemukan di batang tubuh, sikut, lutut, kulit kepala, lipatan kulit atau kuku jari tangan; tetapi bisa menyerang setiap atau seluruh bagian tubuh.

Psoriasis di dada & lengan
Proriasis di wajah

Dalam keadaan normal, pergantian kulit memerlukan waktu sekitar 1 bulan.
Pada psoriasis, proses ini hanya memakan waktu beberapa hari sehingga terjadi penimbunan sel-sel kulit yang mati dan pembentukan sisik-sisik yang tebal.

Psoriasis bukan merupakan penyakit menular.

Psoriasis bisa kambuh tanpa alasan yang jelas, atau kekambuhan bisa terjadi setelah:
  • Sengatan matahari yang hebat
  • Iritasi kulit atau cedera (luka bakar, gigitan seranggan, luka sayat, ruam)
  • Pemakaian obat anti malaria
  • Pemakaian litium
  • Pemakaian obat beta-bloker (misalnya propanolol dan metoprolol) atau hampir semua jenis salep maupun krim
  • Infeksi virus atau bakteri
  • Pemakaian alkohol yang berlebihan
  • Obesitas (kegemukan)
  • Stres
  • Cuaca dingin.

  • GEJALA
    Bercak-bercak di kulit memiliki ciri sebagai berikut:
    - kering atau merah
    - tertutup oleh sisik berwarna keperakan
    - bercak menonjol
    - pinggirannya merah
    - bisa pecah dan menimbulkan nyeri
    - biasanya terpisah satu sama lain
    - biasanya ditemukan di sikut, lutut, batang tubuh, kulit kepala atau kuku.

    Kulit pecah-pecah, merah dan meradang, bisa disertai dengan pembentukan pustula (bisul kecil).

    Bercak yang pertama timbul dapat menghilang dengan sendirinya, tetapi kemudian akan diikuti oleh pembentukan bercak-bercak lainnya.
    Beberapa bercak tetap berukuran sebesar kuku ibu jari, sedangkan bercak lainnya bisa tumbuh sampai menutupi daerah tubuh yang luas, kadang membentuk pola spiral atau cincin.

    Psoriasis di sekeliling dan di bawah kuku, menyebabkan kuku tampak tebal dan bentuknya berubah.
    Alis mata, ketiak, pusar dan selangkangan juga bisa terkena.

    Jarang menyebabkan gatal-gatal.

    Psoriasis menyebabkan timbulnya lapisan-lapisan di kulit,
    Jika daerah ini membaik, kulit akan tampak seperti semula dan pertumbuhan rambut tidak berubah.

    Artritis psoriatik menimbulkan gejala yang mirip dengan artritis rematoid, dimana penderita merasakan nyeri pada persendiannya.

    Meskipun sangat jarang, psoriasis bisa menutupi seluruh tubuh dan menyebabkan dermatitis psoriatik eksfoliativa, dimana keseluruhan kulit mengalami peradangan.
    Jenis psoriasis ini sangat serius karena seperti halnya luka bakar, kelainan ini menyebabkan kulit tidak dapat berfungsi dengan baik sebagai pelindung terhadap cedera dan infeksi.

    Pada psoriasis pustuler, pustula (jerawat berisi nanah) yang berukuran besar dan kecil timbul di tangan dan telapak kaki.
    Kadang pustula ini menyebar di seluruh tubuh.

    DIAGNOSA
    Pola pembentukan sisik yang khas dari psoriasis biasanya dengan mudah dapat dikenali, sehingga tidak diperlukan pemeriksaan diagnostik khusus.

    Untuk memperkuat diagnosis bisa dilakukan biopsi kulit.

    Jika disertai nyeri sendi dan sifatnya menetap, dilakukan pemeriksaan rontgen.

    PENGOBATAN
    Jika hanya terdapat sedikit plak yang kecil, psoriasis dengan cepat akan memberikan respon terhadap pengobatan.
    Untuk menjaga kelembaban kulit bisa digunakan salep dan krim yang melumasi kulit (emolien) 1-2 kali/hari

    Salep yang mengandung corticosteroid efektif digunakan pada psoriasis dan efektivitasnya bisa ditingkatkan dengan mengoleskan dan kemudian membungkus daerah tersebut dengan selofan (kertas kaca).
    Bisa juga diberikan krim vitamin D.
    Salep dan krim yang mengandung asam salisilat atau aspal batubara juga digunakan untuk mengobati psoriasis.
    Kebanyakan obat-obat tersebut dioleskan 2 kali/hari.

    Kadang digunakan obat yang lebih kuat, yaitu antralin; tetapi dapat menyebabkan iritasi kulit dan meninggalkan noda pada pakaian.

    Jika kulit kepala terkena, digunakan shampo yang mengandung antralin.

    Sinar ultra violet juga bisa membantu meredakan psoriasis.
    Berjemur dibawah sinar matahari seringkali membantu menghilangkan plak di daerah tubuh yang lebih luas.

    Untuk prosiasis yang meluas, terapi sinar ultra violet bisa ditambah dengan psoralen, yaitu obat yang menyebabkan kulit sangat peka terhadap efek sinar ultra violet.
    Gabungan dari psoralen dan sinar ultra violet (PUVA) biasanya efektif dan bisa membersihkan kulit selama beberapa bulan.
    Tetapi PUVA bisa meningkatkan resiko terjadinya kanker kulit, karena itu pengobatan ini harus diawasi secara ketat.

    Untuk jenis psoriasis yang serius dan menyebar luas, bisa diberikan methotrexate.
    Obat ini mempengaruhi pertumbuhan dan perkembangbiakan sel-sel kulit.
    Methotrexate digunakan pada penderita yang tidak memberikan respon terhadap pengobatan lainnya.
    Obat ini sangat efektif pada kasus-kasus yang berat, tetapi bisa menimbulkan efek yang merugikan pada sumsum tulang, ginjal dan hati.

    Obat lainnya yang juga efektif tetapi menimbulkan efek samping yang serius adalah cyclosporin.

    Obat yang paling efektif untuk psoriasis pustuler adalah etretinat dan isotretinoin, yang juga digunakan untuk mengobati jerawat yang parah.

    erythomelalgia

    Erythromelalgia
    DEFINISI

    Erythromelalgia adalah sindrom langka dimana arterioles pada kulit membesar secara bertahap, menyebabkan rasa terbakar, membuat kulit terasa panas, dan membuat kaki dan, seringkali, tangan menjadi merah.

    PENYEBAB

    Biasanya, penyebab erythromelalgia tidak diketahui. pada beberapa kasus, gangguan tersebut cenderung dimulai ketika seseorang berumur 20 an atau lebih. Bentuk turunan langka pada erythromelalgia dimulai waktu lahir atau selama masa kanak-kanak. Biasanya jarang, gangguan berhubungan pada penggunaan beberapa obat-obatan, seperti nifedifine (sebuah anti hipertensi) atau bromocriptine (sebuah obat untuk mengobati penyakit Parkinson), tekanan darah tinggi, kekurangan darah, diabetes mellitus, systemic lupus erythematosus (lupus), rematik tulang, lichen sclerosus, gout, gangguan tulang belakang, atau multiple scelerosis. Erythromelalgia biasanya terjadi 2 sampai 3 tahun sebelum gangguan yang mendasari terdiagnosa.

    GEJALA

    Gejala-gejalanya termasuk rasa terbakar pada kaki atau tangan, yang terasa panas dan kelihatan merah. Serangan biasanya timbul dengan suhu lingkungan lebih dari 84ºF (kira-kira lebih dari 29ºC). Gejala-gejalanya bisa tetap ringan untuk beberapa tahun atau bisa berlangsung dan menjadi benar-benar tidak mampu.

    DIAGNOSA

    Diagnosa berdasarkan pada gejala-gejala dan meningkatnya suhu kulit. Pemeriksaan, seperti penghitungan sel darah, biasanya dilakukan untuk membantu mengidentifikasi sebuah kasus.

    PENGOBATAN

    Pengobatan termasuk istirahat, mengangkat kaki atau tangan, dan mengoleskan kompres dingin pada kaki atau tangan atau merendamnya di dalam air dingin. Cara-cara ini kadangkala menghilangkan gejala dan mencegah serangan. Jika tidak ada gangguan yang dikenali, aspirin atau gabapetin bisa menghilangkan gejala-gejala. Meskipun begitu, aspirin tidak dapat menghilangkan gejala-gejala untuk bentuk yang dimulai sejak lahir atau selama masa kanak-kanak. Jika gangguan yang mendasari dikenali, mengobati gangguan tersebut bisa menghilangkan gejala-gejala.

    kanker pankreas

    Kanker Pankreas

    DEFINISI
    • Merokok, penyakit pankreas kronis, dan kemungkinan diabetes yang berlangsung lama adalah faktor resiko untuk kanker pankreas
    • Rasa sakit, kehilangan berat badan, penyakit kuning, dan muntah adalah beberapa ciri khas gejalanya.
    • Computed tomography adalah cara diagnosa yang paling tepat.
    • Kanker pankreas biasanya fatal.
    • Operasi bisa menyembuhkan mereka yang kankernya tidak menyebar.
    Sekitar 95% tumor yang bersifat kanker (malignant) pada pankreas adalah adenocarcinoma. Adenocarcinoma biasanya berasal dari sel kelenjar yang melapisi saluran pankreas. Kebanyakan adenocarcinoma terjadi di dalam kepala pankreas, bagian yang paling dekat bagian pertama usus kecil (duodenum).

    Adenocarcinoma pada pankreas telah meningkat kemungkinannya di Amerika Serikat, terjadi dalam perkiraan 37.000 orang setiap tahun. Adenocarcinoma biasanya tidak terjadi sebelum usia 50. Usia rata-rata pada diagnosa adalah 55. Tumor ini hampir dua kali terjadinya diantara para lelaki. Adenocarcinoma pada pankreas 2 sampai 3 kali lebih sering terjadi diantara para perokok dibandingkan orang yang tidak merokok. Konsumsi alkohol dan kafein tidak tampak menjadi faktor resiko. Orang yang menderita penyakit pankreas kronis dan mereka yang kemungkinan menderita diabetes yang berlangsung lama (terutama sekali para wanita) berada dalam resiko yang lebih besar juga.



    GEJALA


    Tumor di kepala pankreas bisa berhubungan dengan pembuangan pada empedu (cairan penncernaan yang dihasilkan oleh hati) ke dalam usus kecil. Oleh karena itu, jaundice (perubahan warna kuning pada kulit dan warna putih pada mata) disebabkan oleh penyumbatan pada aliran empedu biasanya adalah gejala awal. Jaundice tersebut disertai oleh rasa gatal di seluruh tubuh diakibatkan dari penyimpanan kristal garam empedu di bawah kulit. Muntah bisa diakibatkan dari hal-hal ketika kanker di kepala pankreas menyumbat aliran pada isi perut ke dalam usus kecil (penyumbatan pada saluran lambung) atau penyumbatan usus kecil itu sendiri.

    Komplikasi : adenocarcinoma pada tubuh atau ujung pankreas (bagian tengah pada pankreas dan bagian terjauh dari duodenum) biasanya tidak menyebabkan gejala-gejala sampai tumor tersebut berkembang luas. Dengan begitu, gejala pertama adalah rasa sakit dan kehilangan berat badan. Pada waktu diagnosa, 90% orang mengalami rasa sakit pada perut-biasanya rasa sakit hebat di perut bagian atas yang tembus ke bagian belakang-dan kehilangan berat badan yang signifikan.

    Adenocarcinoma pada tubuh atau ujung pankreas bisa menghalangi pembuluh mengeringkan limpa (organ yang menghasilkan, memantau, menyimpan, dan menghancurkan sel darah), mengakibatkan pembesaran limpa (splenomegaly). Penyumbatan bisa menyebabkan pembuluh menjadi bengkak dan terpuntir (varicose) di sekitar kerongkongan (varises kerongkongan) dan perut. Pendarahan hebat bisa terjadi, terutama berasal dari kerongkongan, jika varises vena pecah.

    DIAGNOSA

    Diagnosa awal pada tumor di dalam tubuh atau ujung pankreas adalah sulit karena gejala-gejala lambat terjadi dan pengamatan fisik dan hasil tes darah seringkali normal. Ketika adenocarcinoma pada pankreas diduga, pemeriksaan diagnosa yang paling tepat adalah computed tomography (CT). Pemeriksaan lain yang umumnya digunakan adalah pemindai ‘ultrasonik’, endoscopic retrograde cholangiopancreatography dan magnetic resonance imaging (MRI).

    Untuk memastikan diagnosa, seorang dokter bisa memeperoleh contoh pankreas untuk diteliti di bawah mikroskop (biopsi) dengan memasukkan jarum melalui kulit menggunakan CT atau pemindai ‘ultrasonik’ sebagai panduan. Meskipun begitu, pendekatan ini seringkali tidak terlihat tumor tersebut dan bisa menyebarkan sel kanker ke luar daerah lokal sepanjang lintasan jarum. Pendekatan yang sama kemungkinan digunakan untuk memperoleh contoh biopsi dari hati untuk melihat kanker yang telah menyebar ke pankreas, jika hasil dari pemeriksaan ini adalah normal tetapi dokter masih menduga keras adenocarcinoma, pankreas kemungkinan diteliti dengan cara operasi.

    PENGOBATAN

    Karena adenocarcinoma pada pankreas biasanya menyebar ke bagian yang lain pada tubuh sebelum ditemukan, prognosisinya sangat rendah. Kurang dari 2 % orang yang menderita adenocarcinoma pada pankreas bertahan hidup untuk 5 tahun setelah diagnosa. Harapan satu-satunya kesembuhan adalah operasi, yang dilakukan pada 10 sampai 20 % orang yang percaya bahwa kanker tersebut tidak menyebar. Salah satu dari pankreas tunggal atau pankreas dan duodenum diangkat. Setelah beberapa operasi, hanya 15 sampai 20 % orang hidup sampai 5 tahun. Kemoterapi tambahan dan terapi radiasi biasanya diberikan tetapi tidak mungkin memperbaiki waktu atau tingkat bertahan hidup secara mendasar.

    Rasa sakit ringan kemungkinan dihilangkan dengan aspirin atau asetaminofen. Seringkali, pembunuh rasa sakit yang kuat sekali, seperti codeine atau morphine digunakan lewat mulut, diperlukan. Untuk 70 sampai 80% orang dengan rasa sakit yang hebat, suntikan ke dalam saraf untuk menghambat rasa sakit bisa menghasilkan keringanan. Kebocoran pada enzim pencernaan pankreas bisa diobati dengan persiapan enzim oral. Jika diabetes terbentuk, pengobatan insulin kemungkinan diperlukan.

    Penyumbatan pada aliran empedu kemungkinan hilang sementara dengan menempatkan pipa (stent) di bagian bawah perut pada saluran yang mengeringkan empedu dari hati dan kantung empedu. Pada kebanyakan kasus, meskipun begitu, tumor tersebut kadangkala menyumbat saluran di sebelah atas dan bawah stent. Metode pengobatan alternatif adalah menciptakan pembedahan pada saluran yang dipotong melalui saluran yang menghubungkan perut dengan bagian usus kecil yang melebihi sumbatan.

    Karena adenocarcinoma pada pankreas adalah fatal pada kebanyakan kasus, seorang dokter biasanya membicarakan perawatan sampai akhir hidup dengan orang tersebut, anggota keluarga, dan praktisi pemerhati kesehatan lainnya.


    Jenis Langka Kanker Pankreas

    Cystadenocarcinoma pada pankreas adalah jenis yang langka pada kanker pankreas yang terbentuk dari tumor berisi cairan yang tidak bersifat kanker (benign) disebut cystadenoma. Hal itu seringkali menimbulkan rasa sakit perut sebelah atas dan bisa berkembang cukup besar untuk seorang dokter merasakan hal itu melalui dinding perut. Diagnosa biasanya dibuat dengan ultrasonografi atau pemindai computed tomography (CT)pada pankreas. Hanya 20% pada kanker ini telah menyebar pada saat operasi dilakukan. Oleh karena itu, cystadenocarcinoma memiliki dugaan yang lebih baik dibandingkan adenocarcinoma. Jika kanker tidak menyebar dan seluruh pankreas diangkat dengan cara operasi, orang tersebut memiliki 65% kesempatan untuk bertahan hidup setidaknya 5 tahun.

    Tumor intraductal papillary-mucinous adalah jenis tumor pankreas langka yang ditandai dengan pembesaran (dilation) pada saluran utama pankreas, memproduksi lendir secara berlebihan, dan kadangkala sakit. Lebih dari 30% tumor ini bersifat kanker (malignant), tetapi karena tes diagnosa tidak dapat membedakan antara bentuk yang bersifat kanker dan bukan pada tumor ini, operasi adalah diagnosa terbaik dan pilihan pengobatan untuk setiap orang yang terduga memiliki tumor intraductal papillary-mucinous.

    penyakit langka

    Polikondritis Kambuhan
    DEFINISI
    Polikondritis Kambuhan adalah suatu penyakit yang jarang, yang ditandai dengan episode nyeri pada peradangan destruktif tulang rawan (kartilago) dan jaringan ikat lainnya di telinga, persendian, hidung, pita suara (laring), trakea, bronki, mata, katup jantung, ginjal dan pembuluh darah.

    Penyakit ini menyerang pria dan wanita, biasanya pada usia pertengahan.


    GEJALA
    Yang khas adalah kedua telinga menjadi merah, membengkak dan sangat nyeri.

    Pada saat yang bersamaan, atau di kemudian hari, bisa terjadi artritis, yang bisa bersifat ringan atau berat. Persendian manapun bisa terkena.

    Tulang rawan (kartilago) yang menghubungkan tulang iga dengan tulang dada, bisa mengalami peradangan.
    Kartilago hidung juga merupakan tempat yang sering mengalami peradangan.

    Bagian tubuh lainnya yang mengalami peradangan adalah mata, laring, trakea, telinga sebelah dalam, jantung, pembuluh darah, ginjal dan kulit.

    Masa kekambuhan dari peradangan dan nyeri bisa berlangsung selama beberapa minggu, lalu sembuh selama beberapa tahun.

    Pada akhirnya, kartilago bisa mengalami kerusakan, menyebabkan telinga terkulai, batang hidung yang landai dan gangguan penglihatan, pendengaran dan keseimbangan.

    Penderita bisa meninggal jika mengalami penyermpitan saluran pernafasan atau jika jantung dan pembuluh darahnya mengalami kerusakan hebat.

    DIAGNOSA
    Diagnosis ditegakkan bila ditemukan minimal 3 dari gejala-gejala berikut:
    1. Peradangan kedua telinga
    2. Nyeri dan peradangan pada beberapa sendi
    3. Peradangan tulang rawan hidung
    4. Peradangan mata
    5. Kerusakan pada tulang rawan di saluran pernafasan
    6. Gangguan pendengaran atau gangguan keseimbangan.

    Biopsi dari kartilago yang terkena bisa menunjukkan kelainan yang khas dan pemeriksaan darah bisa menemukan tanda-tanda peradangan menahun.

    PENGOBATAN
    Polikondritis kambuhan yang ringan bisa diobati dengan Aspirin atau obat anti peradangan non-steroid lainnya (misalnya ibuprofen).

    Pada kasus yang lebih berat, diberikan prednison dosis harian, lalu dosisnya dikurangi sejalan dengan perbaikan dari gejala-gejalanya.

    Kadang-kadang kasus yang kritis diobati dengan obat imunosupresan seperti siklofosfamid.

    Senin, 02 November 2009

    super junior

    1242294420_0000955

    Nama Asli: 박정수 Park Jungsu

    Nama Panggung: 이특 Leeteuk

    Sebagai Leader, Sub-Vocalist

    D.O.B: July 1, 1983

    Tinggi: 176 cm

    Berat: 59 kg

    Gol. Darah: A

    Hobbies: piano, composing music, listening to music, singing, going online

    Cyworld:http://cyworld.nate.com/jsplus

    Casting: Starlight Casting System 2000

    First Appearance: 2000 MBC “All About Eve”

    =====

    1242294420_0000655

    Nama Asli: 김희철 Kim Heechul

    Nama Panggung: 희철 Heechul

    Sebagai Rapper, Sub-Vocalist

    D.O.B: July 10, 1983

    Tinggi: 179 cm

    Berat: 60 kg

    Gol. Darah: AB

    Hobbies: writing poems, writing fairy tales, computer games, drawing comics

    Cyworld:http://cyworld.nate.com/yuri9doo

    Casting: Starlight Casting System 2002

    First Appearance: February 2005 KBS “Banolim 2″

    =====

    1242294420_0000055

    Nama Asli: Han Geng

    Nama Panggung: 한경 Hankyung

    Sebagai Sub-Vocalist

    D.O.B: February 9, 1984

    Tinggi: 181 cm

    Berat: 66 kg

    Gol. Darah: B

    Hobbies: Chinese Traditional Ballet, ballet (hah? Ga salah? Ckckck.. ga nyangka), computer games

    Cyworld:http://www.cyworld.com.cn/hangeng (Chinese)

    Casting: H.O.T. CHINA Audition Casting 2001

    First Appearance: May 2005, Fashion Show F/W general idea by Bum Suk

    =====

    1242294420_0001155

    Nama Asli: 김종운 Kim Jongwoon

    Nama Panggung: 예성 Yesung

    Sebagai Main Vocalist

    D.O.B: August 24, 1984

    Tinggi: 178 cm

    Berat: 64 kg

    Gol. Darah: AB

    Hobbies: singing, listening to music, sport, reading, watching movies

    Cyworld:http://www.cyworld.com/ys1106ys

    Casting: Starlight Casting System 2001

    First Appearance: November 1999, Chunan Gayoje Gold Statue

    =====

    1242294420_0000155

    Nama Asli: 김영운 Kim Youngwoon

    Nama Panggung: 강인 Kangin

    Sebagai Sub-Vocalist

    D.O.B: January 17, 1985

    Tinggi: 180 cm

    Berat: 70 kg

    Gol. Darah: O

    Hobbies: watching movies, singing, sport (martial arts), swimming

    Casting: 4th SM Youth Best Selection Best Outward Appearance 1st place 2002

    First Appearance: May 2002, SBS “A Man And A Woman”

    =====

    1242294420_0001255

    Nama Asli: 신동희 Shin Donghee

    Nama Panggung: 신동 Shindong

    Sebagai Rapper, Sub-Vocalist

    D.O.B: September 28, 1985

    Tinggi: 178 cm

    Berat: 103 kg

    Gol. Darah: O

    Hobbies: watching comic movies, gag, dancing

    Casting: 9th SM Youth Best Selection Best Comedian 1st place, Wholeness Compensation 2005

    First Appearance: July 2002, Goyangsi Yout Dance Part Daesang/Compensation

    =====

    1242294420_0000855

    Nama Asli: 이성민 Lee Sungmin

    Nama Panggung: 성민 Sungmin

    Sebagai Sub-Vocalist

    D.O.B: January 1, 1986

    Tinggi: 175 cm

    Berat: 57 kg

    Gol. Darah: A

    Hobbies: Chinese martial arts, watching movies, playing musical instruments

    Casting: 1st SM Youth Best Selection Best Outward Appearance 1st place 2001

    First Appearance: August 2005, MBC “Sea of sisters”

    ======

    1242294420_0001055

    Nama Asli: 이혁재 Lee Hyukjae

    Nama Panggung: 은혁 Eunhyuk

    Sebagai Rapper, Sub-Vocalist

    D.O.B: April 4, 1986

    Tinggi: 174 cm

    Berat: 58 kg

    Gol. Darah: O

    Hobbies: dancing (modern jazz), sport, listening to music

    Casting: Starlight Casting System 2000

    First Appearance: 2000 Goyangsi Youth Dance Business Contest Gold Statue

    =====

    1242294420_0000355

    Nama Asli: 최시원 Choi Siwon

    Nama Panggung: 시원 Siwon

    Sebagai Sub-Vocalist

    D.O.B: February 10, 1987 | Real: April 7, 1986

    Tinggi: 183 cm

    Berat: 65 kg

    Gol. Darah: B

    Hobbies: singing, dancing, watching movies, Taekwondo, Chinese (language), playing drums

    Casting: Starlight Casting System 2003

    First Appearance: October 2003, DANA MV “WHAT IS LOVE”

    =====

    1242294420_0000455

    Nama Asli: 이동해 Lee Donghae

    Nama Panggung: 동해 Donghae

    Sebagai Rapper, Sub-Vocalist

    D.O.B: October 15, 1986

    Tinggi: 175 cm

    Berat: 60 kg

    Gol. Darah: A

    Hobbies: dancing, sport, singing, watching movies

    Casting: 3rd SM Youth Best Selection Best Outward Appearance 1st place, Wholeness Compensation 2001

    First Appearance: November 2005, SBS “Shin DongYop’s There Is There Isn’t” panel

    =====

    1242294420_0000555

    Nama Asli: 김려욱 Kim Ryeowook

    Nama Panggung: 려욱 Ryeowook

    Sebagai Main Vocalist

    D.O.B: June 21, 1987

    Tinggi: 173 cm

    Berat: 58 kg

    Gol. Darah: O

    Hobbies: singing, composing music

    Casting: CMB Youth ChinChin Festival Popular Reward 2004

    First Appearance: June 2004, MBC “Starry Night” Contest 1st Place

    =====

    1242294420_0000755

    Nama Asli: 김기범 Kim Kibum

    Nama Panggung: 기범 Kibum

    Sebagai Rapper, Sub-Vocalist

    D.O.B: August 21, 1987

    Tinggi: 179 cm

    Berat: 58 kg

    Gol. Darah: A

    Hobbies: practicing singing, practicing facial expressions (duh.. hobi yang aneh.. ^^)

    Cyworld:http://www.cyworld.com/superkibum

    Casting: Starlight Casting System 2002

    First Appearance: April 2004, KBS “April Kiss” TV Series

    =====

    1242294420_0000255

    Nama Asli: 조규현 Cho Kyuhyun

    Nama Panggung: 규현 Kyuhyun

    Sebagai Main Vocalist

    D.O.B: February 3, 1988

    Tinggi: 180 cm

    Berat: 68 kg

    Gol. Darah: A

    Hobbies: dramas, videogames, listening to music, singing

    Cyworld:http://www.cyworld.com/sneezes

    Casting: Chin Chin Singing Competition, 3rd place

    First Appearance: “New Single Jacket Photo shoot” – news on television

    1242294420_0000955

    Nama Asli: 박정수 Park Jungsu

    Nama Panggung: 이특 Leeteuk

    Sebagai Leader, Sub-Vocalist

    D.O.B: July 1, 1983

    Tinggi: 176 cm

    Berat: 59 kg

    Gol. Darah: A

    Hobbies: piano, composing music, listening to music, singing, going online

    Cyworld:http://cyworld.nate.com/jsplus

    Casting: Starlight Casting System 2000

    First Appearance: 2000 MBC “All About Eve”

    =====

    1242294420_0000655

    Nama Asli: 김희철 Kim Heechul

    Nama Panggung: 희철 Heechul

    Sebagai Rapper, Sub-Vocalist

    D.O.B: July 10, 1983

    Tinggi: 179 cm

    Berat: 60 kg

    Gol. Darah: AB

    Hobbies: writing poems, writing fairy tales, computer games, drawing comics

    Cyworld:http://cyworld.nate.com/yuri9doo

    Casting: Starlight Casting System 2002

    First Appearance: February 2005 KBS “Banolim 2″

    =====

    1242294420_0000055

    Nama Asli: Han Geng

    Nama Panggung: 한경 Hankyung

    Sebagai Sub-Vocalist

    D.O.B: February 9, 1984

    Tinggi: 181 cm

    Berat: 66 kg

    Gol. Darah: B

    Hobbies: Chinese Traditional Ballet, ballet (hah? Ga salah? Ckckck.. ga nyangka), computer games

    Cyworld:http://www.cyworld.com.cn/hangeng (Chinese)

    Casting: H.O.T. CHINA Audition Casting 2001

    First Appearance: May 2005, Fashion Show F/W general idea by Bum Suk

    =====

    1242294420_0001155

    Nama Asli: 김종운 Kim Jongwoon

    Nama Panggung: 예성 Yesung

    Sebagai Main Vocalist

    D.O.B: August 24, 1984

    Tinggi: 178 cm

    Berat: 64 kg

    Gol. Darah: AB

    Hobbies: singing, listening to music, sport, reading, watching movies

    Cyworld:http://www.cyworld.com/ys1106ys

    Casting: Starlight Casting System 2001

    First Appearance: November 1999, Chunan Gayoje Gold Statue

    =====

    1242294420_0000155

    Nama Asli: 김영운 Kim Youngwoon

    Nama Panggung: 강인 Kangin

    Sebagai Sub-Vocalist

    D.O.B: January 17, 1985

    Tinggi: 180 cm

    Berat: 70 kg

    Gol. Darah: O

    Hobbies: watching movies, singing, sport (martial arts), swimming

    Casting: 4th SM Youth Best Selection Best Outward Appearance 1st place 2002

    First Appearance: May 2002, SBS “A Man And A Woman”

    =====

    1242294420_0001255

    Nama Asli: 신동희 Shin Donghee

    Nama Panggung: 신동 Shindong

    Sebagai Rapper, Sub-Vocalist

    D.O.B: September 28, 1985

    Tinggi: 178 cm

    Berat: 103 kg

    Gol. Darah: O

    Hobbies: watching comic movies, gag, dancing

    Casting: 9th SM Youth Best Selection Best Comedian 1st place, Wholeness Compensation 2005

    First Appearance: July 2002, Goyangsi Yout Dance Part Daesang/Compensation

    =====

    1242294420_0000855

    Nama Asli: 이성민 Lee Sungmin

    Nama Panggung: 성민 Sungmin

    Sebagai Sub-Vocalist

    D.O.B: January 1, 1986

    Tinggi: 175 cm

    Berat: 57 kg

    Gol. Darah: A

    Hobbies: Chinese martial arts, watching movies, playing musical instruments

    Casting: 1st SM Youth Best Selection Best Outward Appearance 1st place 2001

    First Appearance: August 2005, MBC “Sea of sisters”

    ======

    1242294420_0001055

    Nama Asli: 이혁재 Lee Hyukjae

    Nama Panggung: 은혁 Eunhyuk

    Sebagai Rapper, Sub-Vocalist

    D.O.B: April 4, 1986

    Tinggi: 174 cm

    Berat: 58 kg

    Gol. Darah: O

    Hobbies: dancing (modern jazz), sport, listening to music

    Casting: Starlight Casting System 2000

    First Appearance: 2000 Goyangsi Youth Dance Business Contest Gold Statue

    =====

    1242294420_0000355

    Nama Asli: 최시원 Choi Siwon

    Nama Panggung: 시원 Siwon

    Sebagai Sub-Vocalist

    D.O.B: February 10, 1987 | Real: April 7, 1986

    Tinggi: 183 cm

    Berat: 65 kg

    Gol. Darah: B

    Hobbies: singing, dancing, watching movies, Taekwondo, Chinese (language), playing drums

    Casting: Starlight Casting System 2003

    First Appearance: October 2003, DANA MV “WHAT IS LOVE”

    =====

    1242294420_0000455

    Nama Asli: 이동해 Lee Donghae

    Nama Panggung: 동해 Donghae

    Sebagai Rapper, Sub-Vocalist

    D.O.B: October 15, 1986

    Tinggi: 175 cm

    Berat: 60 kg

    Gol. Darah: A

    Hobbies: dancing, sport, singing, watching movies

    Casting: 3rd SM Youth Best Selection Best Outward Appearance 1st place, Wholeness Compensation 2001

    First Appearance: November 2005, SBS “Shin DongYop’s There Is There Isn’t” panel

    =====

    1242294420_0000555

    Nama Asli: 김려욱 Kim Ryeowook

    Nama Panggung: 려욱 Ryeowook

    Sebagai Main Vocalist

    D.O.B: June 21, 1987

    Tinggi: 173 cm

    Berat: 58 kg

    Gol. Darah: O

    Hobbies: singing, composing music

    Casting: CMB Youth ChinChin Festival Popular Reward 2004

    First Appearance: June 2004, MBC “Starry Night” Contest 1st Place

    =====

    1242294420_0000755

    Nama Asli: 김기범 Kim Kibum

    Nama Panggung: 기범 Kibum

    Sebagai Rapper, Sub-Vocalist

    D.O.B: August 21, 1987

    Tinggi: 179 cm

    Berat: 58 kg

    Gol. Darah: A

    Hobbies: practicing singing, practicing facial expressions (duh.. hobi yang aneh.. ^^)

    Cyworld:http://www.cyworld.com/superkibum

    Casting: Starlight Casting System 2002

    First Appearance: April 2004, KBS “April Kiss” TV Series

    =====

    1242294420_0000255

    Nama Asli: 조규현 Cho Kyuhyun

    Nama Panggung: 규현 Kyuhyun

    Sebagai Main Vocalist

    D.O.B: February 3, 1988

    Tinggi: 180 cm

    Berat: 68 kg

    Gol. Darah: A

    Hobbies: dramas, videogames, listening to music, singing

    Cyworld:http://www.cyworld.com/sneezes

    Casting: Chin Chin Singing Competition, 3rd place

    First Appearance: “New Single Jacket Photo shoot” – news on television

    poliomelitis

    Polio
    DEFINISI
    Polio (Poliomielitis) adalah suatu infeksi virus yang sangat menular, yang menyerang seluruh tubuh (termasuk otot dan saraf) dan bisa menyebabkan kelemahan otot yang sifatnya permanen, kelumpuhan atau kematian.

    PENYEBAB
    Penyebabnya adalah virus polio.

    Penularan virus terjadi melalui beberapa cara:
    - Secara langsung dari orang ke orang
    - Melalui percikan ludah penderita
    - Melalui tinja penderita.
    Virus masuk melalui mulut dan hidung, berkembangbiak di dalam tenggorokan dan saluran pencernaan, lalu diserap dan diserbarkan melalui sistem pembuluh darah dan pembuluh getah bening.

    Resiko terjadinya polio:
  • Belum mendapatkan imunisasi polio
  • Bepergian ke daerah yang masih sering ditemukan polio
  • Kehamilan
  • Usia sangat lanjut atau sangat muda
  • Luka di mulut/hidung/tenggorokan (misalnya baru menjalani pengangkatan amandel atau pencabutan gigi)
  • Stres atau kelelahan fisik yang luar biasa (karena stres emosi dan fisik dapat melemahkan sistem kekebalan tubuh).

  • GEJALA
    Terdapat 3 pola dasar pada infeksi polio:
    - Infeksi subklinis
    - Non-paralitik
    - Paralitik.
    95% kasus merupakan infeksi subklinis.
    Poliomielitis klinis menyerang sistem saraf pusat (otak dan korda spinalis) serta erbagi menjadi non-paralitik serta paralitik. Infeksi klinis bisa terjadi setelah penderita sembuh dari suatu infeksi subklinis.
    1. Infeksi subklinis (tanpa gejala atau gejala berlangsung selama kurang dari 72 jam)
      - demam ringan
      - sakit kepala
      - tidak enak badan
      - nyeri tenggorokan
      - tenggorokan tampak merah
      - muntah.
    2. Poliomielitis non-paralitik (gejala berlangsung selama 1-2 minggu)
      - demam sedang
      - sakit kepala
      - kaku kuduk
      - muntah
      - diare
      - kelelahan yang luar biasa
      - rewel
      - nyeri atau kaku punggung, lengan, tungkai, perut
      - kejang dan nyeri otot
      - nyeri leher
      - nyeri leher bagian depan
      - kaku kuduk
      - nyeri punggung
      - nyeri tungkai (otot betis)
      - ruam kulit atau luka di kulit yang terasa nyeri
      - kekakuan otot.
    3. Poliomielitis paralitik
      - demam timbul 5-7 hari sebelum gejala lainnya
      - sakit kepala
      - kaku kuduk dan punggung
      - kelemahan otot asimetrik
      - onsetnya cepat
      - segera berkembang menjadi kelumpuhan
      - lokasinya tergantung kepada bagian korda spinalis yang terkena
      - perasaan ganjil/aneh di daerah yang terkena (seperti tertusuk jarum)
      - peka terhadap sentuhan (sentuhan ringan bisa menimbulkan nyeri)
      - sulit untuk memulai proses berkemih
      - sembelit
      - perut kembung
      - gangguan menelan
      - nyeri otot
      - kejang otot, terutama otot betis, leher atau punggung
      - ngiler
      - gangguan pernafasan
      - rewel atau tidak dapat mengendalikan emosi
      - refleks Babinski positif.

    KOMPLIKASI

    Komplikasi yang paling berat adalah kelumpuhan yang menetap. Kelumpuhan terjadi sebanyak kurang dari 1 dari setiap 100 kasus, tetapi kelemahan satu atau beberapa otot, sering ditemukan.

    Kadang bagian dari otak yang berfungsi mengatur pernafasan terserang polio, sehingga terjadi kelemahan atau kelumpuhan pada otot dada.

    Beberapa penderita mengalami komplikasi 20-30 tahun setelah terserang polio. Keadaan ini disebut sindroma post-poliomielitis, yang terdiri dari kelemahan otot yang progresif, yang seringkali menyebabkan kelumpuhan.

    DIAGNOSA
    Diagnosis ditegakkan berdasarkan gejala dan hasil pemeriksaan fisik.

    Untuk memperkuat diagnosis, dilakukan pemeriksaan terhadap contoh tinja untuk mencari poliovirus dan pemeriksaan terhadap darah untuk menentukan titer antibodi.
    Pembiakan virus diambil dari lendir tenggorokan, tinja atau cairan serebrospinal.
    Pemeriksan rutin terhadap cairan serebrospinal memberikan hasil yang normal atau tekanan, protein serta sel darah putihnya agak meningkat.

    PENGOBATAN
    Polio tidak dapat disembuhkan dan obat anti-virus tidak mempengaruhi perjalanan penyakit ini.
    Jika otot-otot pernafasan menjadi lemah, bisa digunakan ventilator.

    Tujuan utama pengobatan adalah mengontrol gejala sewaktu infeksi berlangsung. Perlengkapan medis vital untuk menyelamatkan nyawa, teruatma membantu pernafasan mungkin diperlukan pada kasus yang parah. Jika terjadi infeksi saluran kemih, diberikan antibiotik.
    Untuk mengurangi sakit kepala, nyeri dan kejang otot, bisa diberikan obat pereda nyeri. Kejang dan nyeri otot juga bisa dikurangi dengan kompres hangat.

    Untuk memaksimalkan pemulihan kekuatan dan fungsi otot mungkin perlu dilakukan terapi fisik, pemakaian sepatu korektif atau penyangga maupun pembedahan ortopedik.


    PROGNOSIS

    Prognosis tergantung kepada jenis polio (subklinis, non-paralitik atau paralitik) dan bagian tubuh yang terkena.
    Jika tidak menyerang otak dan korda spinalis, kemungkinan akan terjadi pemulihan total.
    Jika menyerang otak atau korda spinalis, merupakan suatu keadaan gawat darurat yang mungkin akan menyebabkan kelumpuhan atau kematian (biasanya akbiat gangguan pernafasan).

    PENCEGAHAN
    Vaksin polio merupakan bagian dari imunisasi rutin pada masa kanak-kanak.
    Terdapat 2 jenis vaksin polio:
  • Vaksin Salk, merupakan vaksin virus polio yang tidak aktif
  • Vaksin Sabin, merupakan vaksin virus polio hidup.
    Yang memberikan kekebalan yang lebih baik (sampai lebih dari 90%) dan yang lebih disukai adalah vaksin Sabin per-oral (melalui mulut).
    Tetapi pada penderita gangguan sistem kekebalan, vaksin polio hidup bisa menyebabkan polio. Karena itu vaksin ini tidak diberikan kepada penderita gangguan sistem kekebalan atau orang yang berhubungan dekat dengan penderita gangguan sistem kekebalan karean virus yang hidup dikeluarkan melalui tinja.

    Dewasa yang belum pernah mendapatkan imunisasi polio dan hendak mengadakan perjalanan ke daerah yang masih sering terjadi polio, sebaiknya menjalani vaksinasi terlebih dahulu.



  •